KONTRIBUSI HEXAGONIA
Papan kontribusi |
Di atas adalah papan kontribusi kepada Hexagon City. Seperti tagline-nya Hexagon City adalah kota yang produktif, maka baik warga dan seluruh perangkat pun harus produktif.
Nah, sebagai salah satu kontribusi dan bentuk apresiasi, maka warga pun menyimpan semua kanal yang berfungsi sebagai saluran informasi dan agenda dari kota, agar warga tak ketinggalan info-info penting dari kota.
Berbicara tentang kontribusi, menjadi warga di Hexagon City adalah sebuah kemewahan, bagaimana tidak, kita tinggal bersama dengan warga lain dengan passion yang sama, hal ini membuat kami lebih mudah berkarya karena berkumpul dengan para warga yang satu passion. Menariknya lagi, meskipun 1 passion, ternyata setiap kami sangatlah unik, mulai dari tempat tinggal kami yang unik, minat kami yang berbeda-beda, namun jika dijadikan satu maka akan jadi 1 project yang menarik dan lebih produktif. Itulah mengapa saat pertama kali dikumpulkan dalam co-housing, kami diminta untuk menceritakan mengenai rumah kami, canvas passion kami, supaya kami sama-sama tahu apa kelebihan dan keterbatasan kami. Supaya kami tahu bagian mana saja yang perlu kami tingkatkan dan ini membantu kami untuk tetap bisa bertahan pada "ini menarik, tapi tidak tertarik" atau hal-hal sederhana lainnya.
Kota ini bertumbuh bersama warga, warga tumbuh bersama kota. Maka, memulai dari hal sederhana adalah cara tumbuh paling organik, tidak menggegas dan akan tertanam dengan kuat. Oleh karena-nya kami pun diminta untuk memilih karakter apa yang akan kita kembangkan, seiring dengan kebiasaan yang akan kita lakukan sebagai warga Hexagon City. Membangun karakter dan kebiasaan ini sungguh menantang, namun ketika kita mampu melakukannya dengan sadar, maka kita bisa menemukan sisi 4E dari aktivitas yang ktia lakukan. Warga satu co housing pun saling mengingatkan untuk bisa terus beraktivitas dengan baik dan bertumbuh, saling menyemangati, dan itulah gotong royong sejati.
Membangun bonding adalah cara terbaik bagi kami agar project field trip kita berjalan dengan lancar. Main bareng, ngobrol bareng, beraktivitas bareng.
Kota ini memang kota Maya, tapi semua terasa nyata. :)
Salam
Ummi
Hexaeducate
Kereen mba ummi
BalasHapus