INITIAL STATE SAHABAT BAG.1 : OH PANTESAN AJA!

 

<a href='https://pngtree.com/so/logo-icons'>logo icons png from pngtree.com</a>

Kali ini ngobrol bareng sahabat tentang intial state sahabat yang sudah mengikuti talents mapping. Obrolan dimulai dari menanyakan apa yang dilakukan setelah bangun tidur, lalu bagaimana ia menjalani aktivitasnya hari itu . 


Jawaban yang diberikan sungguh menarik. Ketika bangun tidur yang terbayang adalah "hari apa ini, ya?", lalu setelah itu melakukan rutinitas yang sama setiap hari. Bangun-mandi, sarapan-dhuha-kerja. Menarik ketika dikonfirmasi kembali apakah selalu begitu setiap hari? di jawab dengan betul, hanya berbeda saat weekend, karena tidak ada ART. Ia pun bingung karena aktivitas tersebut seperti sudah otomatis saja setiap hari. Menarik ya. 

Nah, setelah melirik hasil TMA nya, ybs ternyata memiliki bakat discpline sebagai salah satu bakat 7 terkuatnya. 


Bagi individu yang memiliki bakat kuat Discpline, ia sangat menyenangi rutinitas dan struktur. Menyenangi hal hal yang teratur, rapi, terstruktur. Bakat tersebut terlihat dalam aktivitas setiap hari-nya yang selalu sama dan tak pernah berubah. Bahkan setiap akhir pekan ia pun memiliki rutinitas yang sama. Menarik ya. 


Hal ini juga kembali mengingatkan saya pada sesi mengenai inital state dimana disampaikan bahwa initial state ini biasanya diawali oleh bakat yang berkaitan dengan individu. Kalau kita lihat diatas, bakat terkuat sahabat saya adalah relator, namun ternyata discpline-lah yang terlihat dalam initial statenya. 


Obrolan pun berlanjut mengenai aktivitas produktifnya sebagai pengajar dan tim riset. Lagi-lagi kombinasi discpline dan arranger terasa saat ia melakukan aktivitas dalam ranah publik . Ia selalu ingin memastikan semua teratur, rapi, dan selalu berusaha menemukan cara agar efektif dan efisien. Selain itu aktivitasnya di ranah publik juga didorong oleh bakat relatornya yang kuat, Ia senang sekali menjalin relasi. Ia senang ketika ada sebuah project yang dilakuan secara bersama, bekerja sama dengan orang lain dan memastikan semua rapi, tertata dan efisien. 


Setelah kami ngobrol panjang pun, ia sangat berbinar karena semakin menyadari dorongan bakat yang dimiliki dalam aktivitasnya sehari-hari. 


Seru, ya!

Komentar

Postingan Populer